koten ku

PRINSIP KERJA MESIN/ENGINE MOBIL DAN KOMPONEN DASAR PENGGERAK NYA

NAH ....!!!     sebelum kita membahas soal mesih sobat harus tau apa sih mobil itu ....?

Pengertian mobil yaitu kendaraan darat yg digerakkan oleh tenaga mesin, beroda empat atau lebih (selalu genap), biasanya menggunakan bahan bakar minyak untuk menghidupkan mesinnya Bagian-bagian mobil: Indonesian Manfaatnya sebagai alat transportasi saja, tetapi sekarang mobil menjadi gaya hidup dan alat ukur status sosial dalam bermasyarakat. Mobil sangat membantu dalam menjalani kegiatan kehidupan sehari hari, contohnya di suatu pasar mobil berguna mengangkut barang dagangan dalam pendistribusian. Untuk memiliki sebuah mobil tidaklah mudah, maka dari itu mobil bisa menjadi alat ukur status sosial semakin bagus mobil atau saemakin banyak jumlah mobil yang dimiliki maka bisa diketahui harta kekayaan seseorang. Jenis-jenis mobil berdasarkan modelnya;



mesin mobil juga ada jenis-jenis nya nih sobat ya itu berdasarkan bahan bakar nya :

1.bahan bakar premium (bensin)
2.bahan bakar solar (diesel)







01.prinsip kerja engine (bensin)


   

2.1  Langkah Hisap
  Dalam langkah ini, campuran bahan bakar dan bensin di hisap ke dalam silinder.Katup hisap membuka sedangkan            katup buang tertutup. Waktu torak bergerak dari titik mati atas ( TMA ) ke titik mati bawah (TMB), menyebabkan ruang    silinder menjadi vakum dan menyebabkan masuknya campuran udara dan bahan bakar ke dalam silinder yang    disebabkan adanya tekanan udara luar. ( Sumber: New Step 1, hal 3 — 4)
2.2 Langkah Kompresi
 Dalam langkah ini, campuran udara dan bahan bakar dikompresikan. Katup hisap dan katup buang tertutup. Waktu torak  naik dari titik mati bawah (TMB) ke titik mati atas (TMA), campuran yang dihisap tadi dikompresikan. Akibatnya tekanan  dan temperaturnya akan naik, sehingga akan
 mudah terbakar. Saat inilah percikan api dari busi terjadi . Poros engkol berputar satu kali ketika torak mencapai titk mati  atas ( TMA ). ( Sumber : New Step 1, hal 3 -4)
2.3 Langkah Usaha
 Dalam langkah ini, mesin menghasilkan tenaga untuk menggerakkan kendaraan. Saat torak mencapai titik mati atas (  TMA ) pada saat langkah kompresi, busi memberikan loncatan bunga api pada campuran yang  telah dikompresikan.  Dengan adanya pembakaran, kekuatan dari tekanan gas pembakaran yang tinggi mendorong torak ke bawah. Usaha ini  yang menjadi tenaga mesin.
2.4Langkah Buang
 Dalam langkah ini, gas yang sudah terbakar, akan dibuang ke luar silinder. Katup buang membuka sedangkan katup  hisap tertutup.Waktu torak bergarak dari titik mati bawah ( TMB ) ke titik mati atas ( TMA ), mendorong gas bekas keluar  dari silinder. Pada saat akhir langkah buang dan awal langkah hisap kedua katup akan membuka sedikit ( valve overlap )  yang berfungsi sebagai langkah pembilasan ( campuran udara dan bahan bakar baru mendorong gas sisa hasil  pembakaran ). Ketika torak mencapai TMA, akan mulai bergerak lagi untuk persiapan langkah berikutnya, yaitu langkah  hisap. Poros engkol telah melakukan 2 putaran penuh dalam satu siklus yang terdiri dari empat langkah yaitu, 1 langkah  hisap, 1 langkah kompresi, 1 langkah usaha, 1 langkah buang yang merupakan dasar kerja dari pada mesin empat  langkah.

02.prinsip kerja engine diesel (solar)


Mesin/motor diesel (diesel engine) merupakan salah satu bentuk motor pembakaran dalam (internal combustion engine) di samping motor bensin dan turbin gas. Motor diesel disebut dengan motor penyalaan kompresi (compression ignition engine) karena penyalaan bahan bakarnya diakibatkan oleh suhu kompresi udara dalam ruang bakar. Dilain pihak motor  

bensin disebut motor penyalaan busi (spark ignition engine)  karena penyalaan bahan bakar diakibatkan oleh percikan bunga api listrik dari busi. Cara pembakaran dan pengatomisasian (atomizing) bahan bakar pada motor diesel tidak sama dengan motor bensin.  Pada motor bensin campuran bahan bakar dan udara melelui karburator dimasukkan ke dalam silinder dan dibakar oleh nyala listrik dari busi. Pada motor diesel yang diisap oleh torak dan dimasukkan ke dalam ruang bakar hanya udara, yang selanjutnya udara tersebut dikompresikan sampai mencapai suhu dan tekanan yang tinggi. Beberapa saat sebelum torak mencapai titik mati atas (TMA) bahan bakar solar diinjeksikan ke dalam ruang bakar. Dengan suhu dan tekanan udara dalam silinder yang cukup tinggi maka partikel-partikel bahan bakar akan menyala dengan sendirinya sehingga membentuk proses pembakaran. Agar bahan bakar solar dapat terbakar sendiri, maka diperlukan rasio kompresi 15-22 dan suhu udara kompresi kira-kira 600ÂșC. Meskipun untuk motor diesel tidak diperlukan sistem pengapian seperti halnya pada motor bensin, namun dalam motor diesel diperlukan sistem injeksi bahan bakar yang berupa pompa injeksi (injection pump) dan pengabut (injector) serta perlengkapan bantu lain. Bahan bakar yang disemprotkan harus mempunyai sifat dapat terbakar sendiri  (self ignition). Penampang mesin diesel secara sederhana dapat dilihat pada Gambar.




        #proses pembakaran mesin diesel#




Proses pembakaran dibagi menjadi 4 periode:
a) Periode 1: Waktu pembakaran tertunda (ignition delay) (A-B)
Pada periode ini disebut fase persiapan pembakaran, karena partikel-partikel bahan bakar yang diinjeksikan bercampur dengan udara di dalam silinder agar mudah terbakar. 
b) Periode 2: Perambatan api (B-C)
Pada periode 2 ini campuran bahan bakar dan udara tersebut akan terbakar di beberapa tempat. Nyala api akan merambat dengan kecepatan tinggi sehingga seolah-olah campuran terbakar sekaligus, sehingga menyebabkan tekanan dalam silinder naik.  Periode ini sering disebut periode ini sering disebut pembakaran letup.
c) Periode 3: Pembakaran langsung (C-D)
Akibat nyala api dalam silinder, maka bahan bakar yang diinjeksikan langsung terbakar. Pembakaran langsung ini dapat dikontrol dari jumlah bahan bakar yang diinjeksikan, sehingga periode ini sering disebut periode pembakaran dikontrol.
d) Periode 4: Pembakaran lanjut (D-E)
Injeksi berakhir di titik D, tetapi bahan bakar belum terbakar semua. Jadi walaupun injeksi telah berakhir, pembakaran masih tetap berlangsung. Bila pembakaran lanjut terlalu lama, temperatur gas buang akan tinggi menyebabkan efisiensi panas turun.




     #KEUNTUNGAN DAN KEKURANGAN#



         MESIN BENSIN 

-KE UNTUNAGAN :
 1. hasil pembakaran atau kompresi sangat bersih
 2. hasil kompresi tidak mengeluarkan asap
 3. bahan bakar hemat
 4. akselerasi tebaga lebih responsif
 5. getaran yang di keluarkan libih kecil
 6. suara motor lebih halus
-KE RUGIANNYA  :

 1. karburator mudah banjir

 2. bahan bakar bensin lama lama bisa kotor di dalam tangki
 3. busi sering basah bila karburator banjir
 4.  LEBIH RENTAN TERHADAP AIR/BANJIR
 5.  KEMUNGKINAN TERJADI KEBAKAN LEBIH BESAR

      MESIN DIESEL


-KE UNTUNGAN NYA :

Motor diesel juga mempunyai keuntungan dibanding motor bensin, yaitu:
a) Pemakaian bahan bakar lebih hemat, karena efisiensi panas lebih baik, biaya operasi lebih hemat karena solar lebih murah.
b) Daya tahan lebih lama dan gangguan lebih sedikit, karena tidak menggunakan sistem pengapian
c) Jenis bahan bakar yang digunakan lebih banyak
d) Operasi lebih mudah dan cocok untuk kendaraan besar, karena variasi momen yang terjadi pada perubahan tingkat kecepatan lebih kecil.
Di samping itu motor diesel memiliki kerugian, yaitu:
a) Suara dan getaran yang timbul lebih besar (hampir 2 kali) daripada motor bensin. Hal ini disebabkan tekanan yang sangat tinggi (hampir 60 kg/cm2) pada saat pembakaran
b) Bobot per satuan daya dan biaya produksi lebih besar, karena bahan dan konstruksi lebih rumit untuk rasio kompresi yang tinggi
c) Pembuatan pompa injeksi lebih teliti sehingga perawatan lebih sulit
d) Memerlukan kapasitas baterai dan motor starter yang besar agar dapat memutar poros engkol dengan kompresi yang tinggi.
Secara singkat prinsip kerja motor diesel 4 tak adalah sebagai berikut:
a) Langkah isap, yaitu waktu torak bergerak dari TMA ke TMB. Udara diisap melalui katup isap sedangkan katup buang tertutup.
b) Langkah kompresi, yaitu ketika torak bergerak dari TMB ke TMA dengan memampatkan udara yang diisap, karena kedua katup isap dan katup buang tertutup, sehingga tekanan dan suhu udara dalam silinder tersebut akan naik.
c) Langkah usaha, ketika  katup isap dan katup buang masih tertutup, partikel bahan bakar yang disemprotkan oleh pengabut bercampur dengan udara bertekanan dan suhu tinggi, sehingga terjadilah pembakaran. Pada langkah ini torak mulai bergerak dari TMA ke TMB karena pembakaran berlangsung bertahap,
d) Langkah buang, ketika torak bergerak terus dari TMA ke TMB dengan katup isap tertutup dan katup buang terbuka, sehingga gas bekas pembakaran terdorong keluar.
-KE RUGIAN NYA        :

1. harga sperpak mahal dibandingkan bensin

2 mengeluarkan asap hitam atau putih
3 tenaga kurang responsof di banding kan dengan mesin bensin
4 suara lebih kasar
    NAH.....!!! 
 DI SINI SAYA JUGA  AKAN MENERANGKAN KOMPONEN_KOMPONEN BAGIAN PENDUKUNG KINERJA MESIN ADAPUN KOMPONEN_KOMPONEN ITU MELIPUTI :
-BLOCK CILINDER                                     -KEPALA CILINDER
-MEKANIK KATUP                                     -POROS ENGKOL
-POROS NOK                                                -DAN RODA PENERUS

   BLOCK SILINDER.
-block silinder dan komponen utama yang di pasang di bagian dalam block mempunyai lubang Vertikal yang di sebut cilinder yang jumlah nya ber varyasi ada 3 cilinder 4 cilinder 6 cilinder 8 cilinder dan masih banyak lgi yang lain sobat
ini dia pokok nya juka kalin ingin memasang block selinder  pada saat kepala silinder di baut ke bagian permukaan atas dari block, pastikan perpak/gasket kepala silinder merekat sempurna 

   MEKANISME KATUP DAN  POROS NOK

Poros nok (camshaft) berputar, perputaran ini akan akan mengakibatkan nok menekan tapet (lifter valve), daya dorong tapet akan diteruskan oleh batang penekan (push rod), batang penekan akan menekan/mendorong rocker arm , pada sisi lain rocker arm akan mendorong katup (valve) sehingga katup akan turun ke bawah (pada kondisi yang sebenarnya, katup terbuka).
Cara kerja katup pada proses yang sebenarnya, yaitu ;

1. Langkah Hisap
Pada saat langkah hisap, piston bergerak turun dari Titik Mati Atas (TMA), katup hisap terbuka dan katup buang tertutup.

2. Langkah Kompresi
Pada saat langkah kompresi, piston bergerak ke atas dan kedua katup tertutup.

3. Langkah Usaha
Sama pada saat langkah kompresi, piston bergerak naik dari TMB ke TMA kedua katup tertuup.

4. Langkah Buang
Pada langkah ini, piston bergerak ke atas, katup hisap tertutup dan katup buang terbuka

Untuk lebih jelas proses kerjanya lihat gambar di bawah ini.


   KEPALA SILINDER


Dalam mesin pembakaran dalam, kepala silinder berada diatas blok silinder, sebagai ruang bakar yang juga berfungsi sebagai penutup blok silinder. Agar pada sambungan antara blok dan kepala silinder tidak terjadi kebocoran maka dipakailah gasket/paking. Pada kepala silinder juga terdapat katup masuk dan katup buang, kepala silinder, juga digunakan sebagai tempat water jacket atau saluran campuran air dan coolant, katup, busi, dan injeksi bahan bakar. 





   POROS ENGKOL



POROS ENGKOL /crankshaf

fungsi utama dari crankshaft adalah MENGUBAH gerakan naik turun yang dihasilkan oleh piston menjadi gerakan memutar yang nantinya akan diteruskan ke transmisi. Crankshaft harus terbuat dari bahan yang kuat dan mampu menahan beban atau momen yang kuat karena crankshaft harus menerima putaran mesin yang tinggi.




   RODA PENERUS

Roda penerus/ fly wheel (pelengkap poros engkol terbuat dari baja tuang berfungsi menyimpan tenaga putar mesin. Flywheel dilengkapi dengan ring gear yang berfungsi untuk per-kaitan dengan gigi pinion motor starter.


Roda penerus akan menyimpan tenaga putar yang dihasilkan ketika langkah usaha, agar poros engkol dapat berputar dan melakukan proses langkah lainnya seperti langkah buang, langkah hisap dan juga langkah kompresi. Sehingga akan membuat mesin dapat berputar dengan lembut.

Bahan dasar dari roda penerus (fly wheel) adalah besi tuang yang mempunyai kualitas tinggi, fly wheel ini diikat oleh baut di bagian belakang crank shaft.
 

Pada roda gila ini dilengkapi dengan ring gear yang berguna sebagai perkaitan dengan gigi pinion dari motor starter. Jadi ketika motor starter dihidupkan, maka pinion pada motor starter akan berhubungan dengan ring gear dan memutar ring gear sehingga mobil akan hidup.








NAH KALO YANG INI BONUS MAS BRO.....!!!

YAITU

KLASIFIKASI MOTOR BAKAR

apasih motor BAKAR .....???
motor bakar yaitu suatu pesawat yang mengubah energi panas menjadi tenaga.

TIPE-TIPE SUSUNAN SILINDER

1.V-in line
2.V-tipe
3.opposed (horizontal)


PERKEMBANGAN TEKNOLOGI MOTOR BAKAR

-DOHC/ TWIN CAM
-EFI
-V-TEC
-I-DSI
-VVT-I
-THS


Demikianlah makalah yang saya buat ini, semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan para pembaca. Kami mohon maaf apabila ada kesalahan ejaan dalam penulisan kata dan kalimat yang kurang jelas, dimengerti, dan lugas.Karena saya hanyalah manusia biasa yang tak luput dari kesalahan Dan saya juga sangat mengharapkan saran dan kritik dari para pembaca demi kesempurnaan makalah ini. Sekian penutup dari kami semoga dapat diterima di hati dan kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya


No comments: